PELAKSANAAN PROGRAM VAKSINASI HEWAN TERNAK DESA CIKONENG - DESA CIKONENG

Pada hari ini Kamis ( 29/03/2021 ), telah dilaksanakan Program Vaksinasi Avian Influenza (AI) dan Rabies secara Gratis pada hewan ternak Di Wilayah Desa Cikoneng. Pelaksanaan Vaksin tersebut dilakukan oleh petugas dari UPTD Perikanan dan Peternakan Wilayah Sumedang Kota, dengan didampingi oleh Kasi Kesejahteraan Desa Cikoneng.

Peserta Vaksinasi adalah peternak unggas dan pemelihara hewan peliharaan di Wilayah Desa Cikoneng meliputi, Dusun Babakanloa, Dusun Muncanggajah, Dusun Cijengkol, Dusun Cikoneng, dan Dusun Tegalpanjang. Adapun jenis dan jumlah hewan ternak serta peliharaan adalah sebagai berikut ; Kucing angora (45 ekor), Ayam (30 ekor ), Itik (35 ekor), Bebek (40 ekor), Merpati (20 ekor), Monyet (2 ekor ).

"Para peserta Vaksinasi sangat berantusias dan mengapresiasi atas terlaksananya program ini. Kami dari Pemerintah Desa Cikoneng sangat berterima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Sumedang khususnya Dinas terkait atas penyelenggaraan program Vaksinasi hewan ternak secara Gratis ini. Semoga program ini dapat berjalan secara berkelanjutan di karenakan sangat bermanfaat sekali bagi para peternak dan pemilik hewan peliharaan di Wilayah Desa Cikoneng, dalam menjaga kesehatan hewan ternak serta hewan peliharaan sekaligus membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa Cikoneng", Angga Nugraha Kasi Kesejahteraan Desa Cikoneng. (Roby/N)